loading…
DJ Panda akhirnya menyampaikan permintaan maaf terbuka kepada Erika Carlina atas sikap dan perkataan. Permintaan maaf disampaikan melalui Instagram. Foto/Instagram DJ Panda dan Erika Carlina
Dalam video tersebut, DJ Panda tampak emosional dan mengaku menyesali seluruh tindakan serta ucapan kasarnya kepada Erika Carlina yang telah menciptakan kegaduhan publik.
“Halo saya Panda, di sini saya ingin meminta maaf sebesar-besarnya atas apa yang sudah terjadi. Dari sikap perilaku dan ucapan yang kasar dan tidak sopan, saya sadari, saya tidak baik dan banyak salah,” kata DJ Panda dikutip dari Instagram @djpanda_official, Rabu (23/7/2025).
Lebih lanjut, disjoki tersebut menyesali sikap cerobohnya yang berdampak langsung pada perasaan bintang film Pabrik Gula tersebut. Terutama setelah hubungan keduanya menjadi perbincangan hangat.
Baca Juga: DJ Panda Akhirnya Akui Hamili Erika Carlina, Sampaikan Permintaan Maaf

Foto/Instagram @djpanda_official