loading…
Nama DJ Panda tengah menjadi bahan perbincangan hangat di jagat media sosial. Foto/Instagram DJ Panda.
Erika juga menyebut bahwa dirinya akan menjalani persalinan pada bulan Agustus mendatang.
Baca juga: Erika Carlina Minta Perlindungan usai Diancam Pria yang Menghamilinya
Pengakuan tersebut langsung viral dan memunculkan berbagai spekulasi. Banyak warganet menduga DJ Panda, yang diketahui merupakan mantan kekasih Erika, adalah sosok pria di balik kehamilan tersebut.
Baca juga: Begini Cara Erika Carlina Tutupi Kehamilan selama 8 Bulan dari Publik
Ia pun ramai diserbu komentar negatif, bahkan dituding lepas tanggung jawab serta diduga sempat memberikan tekanan psikologis pada Erika.
Profil dan Karier DJ Panda
DJ Panda, yang memiliki nama asli Giovani Surya Saputra, adalah seorang disk jockey asal Indonesia yang cukup dikenal di kalangan muda dan penggemar hiburan malam. Ia lahir di Surabaya pada 6 Mei 1998 dan merupakan anak pertama dari tiga bersaudara.